Mati itu pasti, semakin dihindari menakutkan, namun ketika disiapkan, kematian itu akan
dijemput dengan senyum. In sya Allah
Akhirat itu kampung halaman kita. Alamatnya
di surga. Di sana Ayahanda kita, Adam diciptakan. Ke sana semestinya kita kembali dan membangun kehidupan akhirat yang kekal. Sudahkah Anda bangun surga Anda ?
Rasulullah SAW bersabda: “Al kayyisu
man daana nafsahu wa wa amila limaa ba’dal mauut”
“Orang yang cerdas adalah orang yang mengoreksi dirinya dan
berbuat untuk bekal hidup setelah mati” (HR. Tirmidzi)
Kapan kita akan mulai serius membangun akhirat yang indah? Jawabannya
Mulai dari mengikuti Pesantren Husnul Khatimah di Kampung Maghfirah
Puluhan tahun kita telah berkerja keras dalam membangun kehidupan kita di dunia ini yang akan segera kita tinggalkan. Kapan kita akan mulai membangun kehidupan akhirat yang akan segera kita datangi?
Dari kecil sampai umur 20 tahun atau 30 tahun kita susun visi dunia kita. Lalu kita habis - habisan membangun dunia ini sampai diumur 50 - 60 tahun.
Sebentar lagi dunia yang telah menghabiskan segalanya dari kita akan segera kita tinggalkan, untuk pindah ke kehidupan akhirat yang kekal.
Maka ayuuk kita bangun kehidupan akhirat yang indah agar kita bahagia di sana.
Acara ini diselenggarakan setiap bulan di Masjid I'tikaf Kampung Maghfirah. Sebuah tempat yang sangat nyaman dengan udara yang sejuk di lereng gunung Pangrango dengan berbagai keindahan alam.